Berita

Kunjungan Dinas Tenaga Kerja Kota Madiun di Unit PG Rejo Agung Baru dalam Rangka Himbauan Antisipasi Penyebaran Virus Corona

MADIUN 14 September 2020 – Dinas Tenaga Kerja Kota Madiun melaksanakan kunjungan ke Unit PG Rejo Agung Baru dalam rangka menghimbau para staff dan karyawan untuk senantiasa menjaga protokol kesehatan. Penularan virus Corona di lingkup perkantoran adalah hal yang paling dihindari oleh Pemkot Madiun saat ini. Kegiatan ini sejalan dengan himbauan Walikota Madiun untuk mengantisipasi penularan virus Corona di lingkup kantor, sebab risiko penularan yang cepat dan mudah menyebar.

Untuk mengantisipasi penyebaran virus korona di lingkup perkantoran dengan mobilitas yang tinggi dapat diterapkan beberapa protokol kesehatan dasar seperti, pengecekan suhu tubuh, anjuran untuk rajin mencuci tangan dan menyediakan fasilitas seperti hand sanitizer dan tempat cuci tangan, menerapkan kawasan wajib menggunakan masker, melakukan sterilisasi alat perkantoran secara berkala, serta selalu menerapkan physical distancing bagi karyawan yang berada di lingkup kantor tersebut.

Selain beberapa hal yang perlu diperhatikan tersebut, dapat juga dilengkapi dengan mengisi medical clearance berupa catatan kondisi kesehatan terkini karyawan yang disertakan dengan hasil Rapid test untuk dipantau secara berkala.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *